Memiliki bulu mata yang lentik tentu akan membuat mata
anda terlihat lebih indah dan tampak menarik. Selain itu, ternyata bulu mata
yang lentik, tebal, serta panjang akan membuat kaum perempuan memiliki sorot
mata yang terlihat lebih tajam serta berkharisma. Hal ini pastinya akan
menambah arti dari kecantikan itu sendiri. Bulu mata kita juga berfungsi
sebagai pelindung mata kita dari kotoran dan debu loh..
Berikut adalah cara membuat bulu mata menjadi lentik
dengan cara alami:
1. Gunakan kemiri.
Selain digunakan sebagai bumbu masak, kemiri juga dapat dimanfaatkan untuk melentikkan bulu mata. Caranya adalah sebagai berikut :
Selain digunakan sebagai bumbu masak, kemiri juga dapat dimanfaatkan untuk melentikkan bulu mata. Caranya adalah sebagai berikut :
·
Ambil beberapa biji kemiri, lalu bakar hingga
menjadi sedikit kehitaman
·
Setelah dingin, kemudian tumbuk kemiri hingga
menjadi halus
·
Oleskan pada sekitar mata sebelum tidur,
lakukan dengan hati-hati, jangan sampai butirannya masuk ke dalam mata
·
Anda dapat melakukannya 3 kali dalam seminggu
2. Gunakan tangkai daun sirih dan lidah buaya.
·
Ambil beberapa tangkai daun sirih dan daun
lidah buaya secukupnya
·
Lalu masukkan atau celupkan tangkai daun sirih
tadi kedalam gel yang terdapat pada bagian tengah daun lidah buaya
·
Oleskan tangkai daun sirih yang sudah
dicelupkan dalam gel lidah buaya tersebut dengan perlahan pada bulu mata anda
hingga benar-benar rata
·
Lakukan ini setiap hari secara berturut-turut
atau setiap 2 hari sekali hingga anda dapat melihat hasilnya. Jika dilakukan
secara rutin, maka hasilnya dapat anda lihat dalam beberpa minggu.
3. Gunakan vaseline
Anda mungkin tidak percaya tetapi mengoleskan vaseline
ke sekitaran bulu mata dapat membuat bulu mata menjadi lentik juga. Lakukan itu sebelum tidur namun jangan terlalu sering ya.. Silahkan foto
bulu matamu sebelum dan sesudah memakai vaseline, kita akan lihat perbedaannya.
Itulah 3 cara melentikkan bulu mata, selamat mencoba
dan jangan lupa berikan komentar anda!^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar